Ungkap Sholat Fardu Tidak Wajib di Awal Waktu, Gus Baha: Jangan Bodoh Massal!
Gus Baha menjelaskan bahwa sholat fardu tidak wajib dilakukan di awal waktu, ia mengingatkan agar orang muslim tidak bodoh massal.
Sholat fardu merupakan sholat yang wajib dikerjakan umat mualim setiap hari.
Ada lima sholat fardu, yaitu subuh, dzuhur, asar, magrib, dan isya'.
Masing-masing sholat fardu memiliki rentang waktu pelaksanaan yang berbeda-beda dan tidak bisa diacak atau dibolak-balik.
Sholat subuh di pagi hari sebelum fajar, dzuhur ketika matahari mulai lengser dari puncak tertinggi, ashar dilakukan sebelum senja, magrib setelah matahari tenggelam, dan isya' di malam hari.
Masing-masing rentang waktu sholat fardu berbeda-beda, namun banyak orang mempercayai bahwa sholat fardu wajib dilakukan di awal waktu.
Dikutip PortalJember.com dari YouTube Tetes Embun Gua Baha menjelaskan bahwa kewajiban sholat fardu di awal waktu itu tidak benar.
"Jadi, begini intinya. Jadi, kalau Allah SWT membuat waktu dzuhur mulai lengsernya matahari sampai dillusai' mislahhu," kata Gus Baha dikutip PortalJember.com dari YouTube Tetes Embun yang diunggaj pada 26 April 2020.
"Nanti waktu Ashar juga demikian," kata dia.
"Mengapa diberi waktu?"
"Supaya orang ketika dipanggil Allah itu ada batas akhir," jelasnya.
"Jadi, misalnya Allah memanggilmu sholat dzuhur. Dengan berakhirnya dzuhur misalnya pukul setengah tiga kan ada batas akhir,"
"Jika ada batas akhir, kamu tidak bisa mengulur-ulur karena mau tidak mau, pukul setengah tiga berangkat (sholat),"
"Tapi, Allah memberikan waktu wajib, misalnya dzuhur itu antara 2,5 jam,"
"Nah, 2,5 jam itu supaya Anda jatuhkan pada waktu yang kamu sukai," terang Gus Baha.
Jika sholat fardu wajib di awal waktu, hal itu akan menyusahkan manusia.
"Andaikan Allah mewajibkan kalau (sholat fardu wajib di) awal waktu, kan misalnya orang sedang di tengah makan, tiba-tiba ada adzan, terus wajib awal waktu kan, waahh sholatnya menyusahkan orang saja," kata Gus Baha.
"Jadi, jangan sampai ibadah dianggap problem," kata dia.
Karena saat sholat fardu wajib dilakukan di awal waktu, maka apapun aktivitas yang sedang dilakukan seaeorang harus dihentikan.
"Seumpama wajib awal waktu, kan ketika tengah naik motor, atau tengah makan harus berhenti," kata Gus Baha.
"Allah tidak begitu, dibiarkan agar punya waktu ikhtiar," jelasnya.
"Orang fanatik awal waktu itu ya jangan bodoh-bodoh massal gitu!" kata Gus Baha mengingatkan.***