Sudah Bekerja tapi Rezekimu Masih Seret? Kata Mbah Moen Bisa Karena Kebiasaan Ini Sering Dilakukan di Rumah
Setiap orang yang hidup di dunia ini pasti menginginkan rejeki yang lancar dan berlimpah.
Tetapi nyatanya masih banyak di luar sana yang masih merasa rezekinya masih kurang padahal sudah mendapatkan pekerjaan.
Bisa jadi karena kebiasaan yang kerap dilakukan di rumah mempengaruhi datangnya rezeki.KH Maimoen Zubair atau biasa dipanggil Mbah Moen semasa hidupnya kerap memberikan ijazah yang berguna bagi bekal hidup di dunia maupun di akhirat.Mbah Moen juga sering memberikan petuah atau nasehat untuk bekal hidup di dunia maupun di akhirat.
Salah satunya yaitu memberikan nasehat mengenai kebiasaan yang membuat rezeki tidak lancar atau susah mendapatkan rezeki.Dikutip AyoJakarta.com melalui unggahan YouTube Sederhana Saja pada Selasa (22/1/2023), beberapa kebiasaan di rumah yang membuat rezeki menjadi tidak lancar.Mbah Moen mengatakan bahwa ada beberapa kebiasaan yang kerap dilakukan di rumah yang sebaiknya tidak dilakukan agar rezeki tidak seret dan tetap mengalir.
Lantas, kebiasaan apa saja yang dimaksud oleh ulama asal Serang ini yang bisa menghalangi rezeki datang?
Mbah Moen menuturkan bahwa ada tiga kebiasaan yang membuat rezeki akan seret.
Maka dari itu, hendaknya kebiasaan-kebiasaan ini sebaiknya jangan dilakukan di dalam rumah, sebab bisa jadi penyebab rezeki susah dan seret.1. Tidak menutup aurat apabila makan dan minum serta menghitung uangMbah Moen memberikan pesan bahwa apabila saat makan, minum maupun menghitung uang di dalam rumah hendaknya menutup aurat.
Menurutnya jangan sampai terbuka auratnya karena apa yang kita makan dan kita minum, serta uang yang kita hitung datangnya dari Allah dalam bentuk rezeki.Maka dari itu, ia mengungkapkan bahwa hendaknya kita selalu bersyukur dengan rezeki yang diberikan oleh Allah SWT.
Karena rezeki akan datang dengan sendirinya tentu saja setelah kita berdoa dan berusaha2. Meludah di depan jendela dan pintu
Kebiasaan lain yang sering menghalangi rezeki datang ke rumah yaitu kebiasaan meludah di sembarang tempat.
Mbah Moen menyarankan agar tidak meludah di sembarang tempat seperti halnya di depan jendela ataupun pintu.Hal ini dikarenakan, pintu merupakan akses keluar masuknya rumah, sehingga harus dijaga kebersihannya.3. Tidak ucapkan salam ketika masuk rumah
Kebiasaan lainnya yang membuat rezeki susah datang yakni masuk ke rumah tanpa memberi salam.Maka dari itu, Mbah Maimoen menganjurkan agar setiap masuk rumah hendaknya mengucapkan salam jika di rumah itu ada orang.
Jika tidak ada orang di dalam rumah tersebut, maka ucapkanlah salam juga untuk dirimu sendiri.Setelah itu sambil berjalan masuk ke dalam rumah, bacalah satu kali Surah Al Ikhlas.***