Awalan

Ustaz Dibacok Usai Pengajian Bahas Narkoba dan Zina, Pelaku Datang Bawa Bensin Bakar Rumah Korban

 


Tersinggung terkait materi pengajian yang disampaikan, ustaz dibacok oleh seorang jamaahnya sendiri di Kelurahan Air Itam, Kecamatan Bukit Intan, Pangkalpinang.

Peristiwa pembacokan tersebut dialami oleh Ustaz Muhamad Amin Badali (43) warga Gang Delima, RT 02/03, Pangkalpinang, Selasa (10/1/2023) malam usai pengajian.

Akibat terkena tebasan senjata tajam pelaku, Ustaz Badal mengalami luka berat di bagian kepala.

Sementara pelaku Firiansyah alias Rian (20) yang sempat melarikan diri usai kejadian berhasil ditangkap oleh aparat kepolisian.Saat ini pelaku ditahan oleh Ditreskrimum Polda Bangka Belitung.

Dari hasil penyelidikan polisi ternyata pelaku Rian yang merupakan seorang residivis ini mengaku tersinggung dengan kajian agama Ustaz Badal.

"Untuk motif sementara hasil pemeriksaan, pelaku ini tersinggung saat ikut kajian satu hari sebelumnya. Mengingat saat kajian yang diisi oleh ustaz tersebut terkait narkoba dan zina mengingat tersangka merupakan pemakai dan resedivis narkoba," kata Kabid Humas Polda Bangka Belitung, Kombes Pol, Maladi kepada Bangkapos.com, Kamis (12/1/2023) di Mapolda Babel.

Apalagi saat mendengar pengajian tersebut pelaku Rian sedang dalam pengaruh ganja yang di konsumsinya.

"Sehingga timbul alusinasi dendam dengan ustaz yang saat itu kajian membahas tentang narkoba dan zina," lanjutnya.Merasa tersinggung, pelaku yang dalam pengaruh narkoba itu kemudian dengan mengendarai motor pelaku mendatangi rumah korban Ustaz Badal.

Pelaku membawa bensin lalu membakar rumah korban. Ia juga sempat ngamuk dan mengamuk dengan warga di sekitar kejadian sembari mencari Ustaz Badal.

"Diduga ia mengamuk dan sempat ribut di depan rumah korban, tersangka mencoba membakar rumah korban bagian depan samping. Dengan menggunakan jeriken yang berisi bensin, sambil membawa satu bilah parang yang juga sudah dibawa oleh tersangka," ucapnya.

Melihat ada orang yang ngamuk, keponakan Ustad Badal pun mendatangi pelaku.

Rupanya pelaku marah, sambil membawa sebilah parang ia malah mengejar keponakan Ustaz Badal.Pelaku kemudian masuk dari pintu belakang rumah dan mendapati Ustaz Badal sedang berada di rumah.

Melihat korban ada di rumah, pelaku pun kemudian membacok Ustaz Badal hingga terluka bersimbah darah.

"Usai membacok korban, pelaku langsung kabur dan lari ke arah depan rumah korban. Namun, berhasil diamankan warga dan pelaku langsung dibawa ke Polda Babel," ucapnya.

Maladi mengatakan dari hasil test urine yang dilakukukan Direktorat Narkoba Polda Babel, tersangka Fi alias Rian positif (THC) mengkonsumsi ganja.Saat ini tersangka telah ditahan di Rutan Polda Babel, untuk dilakukan proses hukum lebih lanjut," terangnya.

Sedangkan korban Ustaz Badal saat ini menjalani perawatan di rumah sakit terkait luka berat yang dialaminya di bagian kepala.

Jangan Terulang

Peristiwa pembacokan yang dialami oleh Ustaz Badal karena kajian agamanya membuat warga kaget.

Padahal selama ini, kajian keagamaan yang disampaikan oleh Ustaz Badal tidak pernah menimbulkan permasalahan di masyarakat setempat.Ketua RT 02, Aswani mengatakan agar kejadian serupa tak terulang lagi di wilayahnya.

Aswani juga meminta aparat hukum memberikan perlindungan terhadap ustaz-ustaz yang tinggal di Keluarahan Air Itam, agar persitiwa seperti pembacokan tidak terjadi kembali.

"Kami berharap di Kelurahan Air Itam, Kecamatan Bukit Intan, termasuk RT saya. Kami minta perlindungan ustaz kami ini jangan terjadi kedua kalinya. Kami minta perlindungan. Selama ini ustaz kami memberikan ceramah tidak ada gesekan," ujarnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel