Awalan

Cerita Haru Driver Ojol, Rela Pakai Dua Jaket Berbeda Demi Istri Sakit Tumor

 


TAK
 sedikit driver ojek online (ojol) yang menggantungkan hidupnya pada profesinya ini. Misalnya seorang pria yang memakai dua jaket dari perusahaan jasa berbeda.

Dilansir dari akun Instagram @hasanjr11, pria yang berprofesi sebagai driver ojol itu terlihat sedang duduk di pinggir jalan, sambil menunggu orderan masuk.

Kemudian pemilik akun Instagram tersebut menyambangi ojol itu. Bertanya apakah benar ia memakai dua jaket dari perusahaan yang berbeda. Driver itu langsung membuka jaket hijaunya, dan terlihat jaket keduanya bewarna oranye.

"Kalau enggak dua, gak cukup e mas," kata driver itu.

Ojol itu menceritakan, bahwa ia memegang dua jaket ini karena untuk biaya pengobatan istrinya yang sedang sakit, ada benjolan di payudaranya yaitu tumor. Sementara anak-anaknya juga membutuhkan kebutuhan sekolah.

Ia mengatakan, istrinya sudah sempat dioperasi sebanyak dua kali. Tapi benjolan itu tetap tumbuh, dan untuk berobat lagi pria tersebut belum memiliki biaya.

Lebih lanjut, apabila istrinya dioperasi kembali khawatir akan bertambah berat dan harus kemoterapi. Hal tersebut membutuhkan banyak biaya, sementara pengahsilannya menggantungkan dari pekerjaannya ini.

"Sehariannya cuma kayak gini toh mas," ujarnya.

Lalu driver itu ditanya, selain pengobatan istrinya kebutuhan apa lagi yang sedang diperjuangkan. Ia menjawab, ingin memenuhi kebutuhan anaknya yang sekolah.

"Keperluan anak sekolah. Sebisa mungkin saya ingin nyenengin anak istri, mas," tuturnya.

Kemudian driver itu diberi hadiah uang senilai Rp 1 juta. Pria itu wajahnya langsung bahagia, canpi haru karena mendapatkan rezeki yang tidak disangka-sangka.

Netizen yang melihat driver ojol itu ikut terharu, karena perjuangannya sebagai kepala keluarga sangat keras. Ditambah istrinya sedang sakit

"Yaa Allah kasih kesembuhan untuk istrinya, sehat selalu bapak dan keluarga. Aamiin Allahumma Aamiin," kata @hana*****.

"Sehat selalu pejuang keluarga," ujar @tani*****.

"Semangat terus pejuang rupiah," kata @fais****.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel