Berdoalah Jika Dengar Suara Hewan Ini Saat Tengah Malam, Gus Baha: Hajat Akan Dikabulkan
Gus Baha menyebutkan segera berdoa jika mendengar suara hewan ini saat tengah malam.
Sebab memiliki garansi akan langsung dikabulkannya doa orang tersebut.
Tentunya jika kita mendengar suara hewan satu ini memiliki makna.
Pasalnya hewan tersebut bersuara melihat malaikat di sekitarnya atau pertanda bahwa datangnya malaikat.Maka dianjurkan bagi umat muslim segera berdoa.
Sebaiknya memperhatikan setiap kali hewan ini bersuara, maka bisa tahu kapan waktu berdoa yang disaksikan oleh malaikat.
Dengan berdoa tatkala malaikat turun, doa kita pun bakal cepat diamini sang malaikat.
Berikut penjelasan Gus Baha dalam video di kanal YouTube SANTRI MBELINXS OFFICIAL yang diunggah pada 8 Maret 2022.
Hewan yang dimaksud oleh Gus Baha tersebut adalah ayam."Sekiranya di dekat Anda ada ayam yang berkokok, terkhusus waktu malam hari, maka lekaslah berdoa," imbuh Gus Baha.
"Sebab kemungkinan besar ada malaikat yang bertandang ke sekitar Anda tepat ketika ayam berkokok," bebernya.
Hal Ini berdasarkan suatu riwayat: "Apabila kalian mendengar ayam berkokok, mintalah karunia Allah, karena dia melihat malaikat". (HR Bukhari dan Muslim).
Hadits tersebut diperkuat dengan hadis lain yang diriwayatkan Imam Ahmad.
Pada suatu waktu, jika Anda mendengar kokok ayam, maka hewan itu sebenarnya lagi melihat malaikat.Karena itulah, dalam hadis tersebut, jika ayam berkokok pada malam hari lekaslah berdoa.
Sebab akan ada jaminan besar bahwa doa yang dipanjatkan dikabulkan.
"Doa kita punya garansi atau jaminan besar dikabulkan saat itu," ujar Gus Baha dalam video.Maka dari itu, barang siapa yang mendengar suara ayam berkokok terkhusus di tengah malam maka hendaknya berdoa.Sebab, diyakini dan dijelaskan dalam sebuah hadis bahwa malaikat di sektar tersebut dan dilihat oleh hewan seperti ayam.
Sedekahlah pada Satu Hewan Ini, Rezeki Akan Terus Mengalir
Sedekah kepada sesama manusia sangat dianjurkan dalam Islam.
Sebab mendatangkan pahala dan ganjaran yang setimpal pada orang tersebut.
Diyakini akan membuat rezeki seseorang menjadi lancar bahkan terkabul doanya.Terlepas dari iru, ternyata sedekah dengan hewan membuat rezeki lancar dan doa akan terkabul.
Namun hanya pada satu hewan ini.Hal itu sebagaimana dijelaskan oleh Gus Baha dalam sebuah ceramahnya di kanal YouTube Dakwah Digital diunggah pada 21 Maret 2022.
Gus Baha mengatakan bahwa biarkan ada hewan ini di rumah agar dapat pahala sedekah dan lancarkan rezeki pemilik rumah.
Ulama kharismatik ini menyebutkan bahwa satu hewan ini dikeramatkan oleh Nabi Muhammad SAW.Hewan ini jadi sebab lancarnya rezeki pemilik rumah, sebab memeliharanya seperti bersedekah.
Gus Baha pun membeberkan kisah Nabi SAW yang bertindak penuh belas kasih kepada satu hewan ini.
Hal ini sebagaimana disebutkan dalam hadits Nabi SAW yang diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim.
"Pada setiap sedekah terhadap makhluk yang memiliki hati (jantung) yang basah (hidup) akan mendapatkan pahala kebaikan (HR. Bukhari dan Muslim)."Sehingga segala kebaikan terhadap seluruh makhluk hidup akan terhitung sebagai sedekah.
"Dan tidak ada sesuatu pun melainkan bertasbih dengan memuji-Nya, tetapi kamu tidak mengerti tasbih mereka," ujar Gus Baha.
"Cuma yang paling baik nasibnya itu kucing. Sebab cerita kucing itu, kucing tidur di sajadah atau kain nabi, lalu nabi tidak mengambil sajadah atau kain itu, tapi malah digunting," kisah oleh Gus Baha.
Bahkan seorang supir truk lebih khawatir kalau menabrak kucing daripada menabrak orang.
"Sopir yang fasik pun jika menabrak kucing atau manusia, itu lebih takut menabrak kucing," ucapnya.Jadi hewan yang dikeramatkan karena dihormati dan disegani oleh Rasulullah adalah dan kucing.
Hewan tersebut disebutkan Gus Baha ketika sedang bertausiyah.Sehingga sebaiknya berperilaku yang baik terhadap kucing sebagai hewan yang dikeramatkan oleh Nabi SAW.
Tentunya tak hanya hewan tersebut, semua makhluk yang ada di muka bumi dan bernyawa patutnya perlakukan dengan penuh kasih sayang.