Tanpa Sadar 1 Perilaku Sepele ini ke Anak Membuat Allah Menarik Semua Ampunan, Gus Baha: Hati-Hati
Dalam salah satu ceramahnya, Gus Baha menjelaskan tentang kenapa Allah mencabut ampunan-Nya kepada seseorang.
Rupanya hal itu terjadi gara-gara masalah sepele, sehingga kita mesti berhati-hati dengan satu hal ini.
Lantas apakah 1 hal sepele tersebut yang kerap kita lakukan kepada anak? Simak tulisan ini sampai selesai agar dapat jawaban lengkap.
Allah sebagai Dzat yang Maha Pengampun pasti akan memaafkan dosa setiap umatnya.
Semua dosa yang dilakukan, bakal langsung dimaafkan dan disucikan kembali sekiranya orang itu taubat.
Ketika seseorang bertobat, maka hidupnya laksana seseorang yang baru lahir, yakni suci seolah-olah tak pernah dinodai kesalahan.
Namun kata Gus Baha Allah bisa saja menarik kembali ampunan yang diberikan kepada manusia gara-gara hal sepele dan sederhana.
Artinya Allah tidak jadi memaafkan seorang hamba karena setelah taubat ia masih melakukan sesuatu yang sangat terlarang kepada anak kandungnya.
Adapun kesalahan sepele tersebut adalah menceritakan aib atau dosa maksiatnya kepada si anak.
Umumnya orang tua dalam mendidik anak, ada yang terang-terangan menceritakan masa lalu mereka yang penuh dosa. Ini sangat dilarang dalam Islam.
“saya wanti-wanti Anda tidak akan diampuni kalau cerita itu, pada anak terutama,” kata Gus Baha.
Hal ini sebagaimana dinukil portalsulut.com dari Youtube Kajian Cerdas Official, diakses 16 Maret 2022.
Kata kyai bernama lengkap KH Ahmad Bahauddin Nursalim itu ada hadits yang menyatakan semua umat Rasulullah pasti diampuni.
Namun, ada satu orang yang tidak bakal dimaafkan, yakni yang menceritakan dosa-dosanya kepada orang lain.
“Semua umatku dimaafkan kecuali yang memperlihatkan (aibnya),” kutip Gus Baha kepada para jamaahnya.
Kata kyai dari Rembang itu, bisa jadi anak-anak akan terpengaruh dengan dosa masa lalu orangtuanya.
Hal tersebut bisa terjadi karena anak bakal menormalisasi dosa itu karena orang tua pernah melakukannya.
Demikianlah 1 hal sepele yang bisa membuat Allah mencabut kembali pengampunan kepada kita kata Gus Baha.
Wallahualam.***